Selasa, 04 Februari 2014

DARAH



Darah adalah jaringan cair yang terdiri atas dua bagian.

Bahan interseluler adalah cairan yang disebut plasma dan didalamnya terdapat unsur-unsur padat, yaitu sel darah.

Volume darah secara keseluruhan kira-kira merupakan 1/12 berat badan atau kira-kira 5 liter. Sekitar 55% adalah cairan, sedangkan 45% terdiri atas sel darah. Angka ini dinyatakan dalam nilai hematokrit atau volume sel darah yang dipadatkan yang berkisar antara 40 - 47.

Sel darah terdiri atas 3 jenis, yaitu :

1. Sel darah merah / eritrosit
Berupa cakram kecil bikonkaf, cekung pada kedua sisinya, sehingga dolihat dari samping tampak seperti dua buah bulan sabit yang saling bertolak belakang. Dalam setiap milimeter kubik darah terdapat 5.000.000 sel darah. Kalau dilihat satu per satu warnanya kuning tua pucat, tetapi dalam jumlah besar kelihatan merah dan memberi warna pada darah. Strukturnya terdiri atas pembungkus luar atau stroma, berisi massa hemoglobin.

Hemoglobin adalah protein yang kaya akan zat besi. Hemoglobin memiliki afinitas (daya gabung) terhadap oksigen; dengan oksigen itu membentuk oksihemoglobin di dalam sel darah merah. Dengan melalui fungsi ini maka oksigen dibawa dari paru-paru ke jaringan-jaringan.

2. Sel darah putih / leukosit
Sel darah putih rupanya bening dan tidak berwarna, bentuknya lebih besar daripada sel darah merah, tetapi jumlahnya lebih kecil. Dalam setiap milimeter kubik darah terdapat 6.000 sampai 10.000 (rata-rata 8.000) sel darah putih.

3. Trombosit
Adalah sel kecil kira-kira 1/3 ukuran sel darah merah. Terdapat 300.000 trombosit dalam setiap milimeter kubik darah. Perannya penting dalam penggumpalan darah.


Fungsi darah :
- Bekerja sebagai sistem transpor dari tubuh, menghantarkan semua bahan kimia, oksigenm dan zat makanan yang diperlukan untuk tubuh supaya fungsi normalnya dapat dijalankan, serta menyingkirkan karbon dioksida dan hasil buangan lain.
- Sel darah merah menghantarkan oksigen ke jaringan dan menyingkirkan sebagian karbon dioksida.
- Sel darah putih menyediakan banyak bahan pelindung dan karena gerakan fagositosis beberapa sel maka melindungi  tubuh terhadap serangan bakteri.
- Plasma membagi protein yang diperlukan untuk pembentukan jaringan : menyegarkan cairan jaringan karena melalui cairan ini semua sel tubuh menerima makanannya. Dan merupakan kendaraan untuk mengangkut bahan buangan ke berbagai organ ekskretorik untuk dibuang.
- Hormon dan enzim diantarkan dari organ ke organ dengan perantaraan darah.
 

X - Rays Addicted Template by Ipietoon Blogger Template | Gadget Review